Kamis, 28 Juli 2016

Negeri...


Ada satu hal yang tersirat di kepala gue ketika mendengar kata negeri…
Yap, gue hidup di lingkungan yang terlalu mengagungkan kata negeri, bukan mengagungkan juga sih tapi lebih tepatnya mengistimewakan. Entah kenapa orang-orang di lingkungan gue terlalu menganggap sesuatu hal yang berbau negeri terasa istimewa ataupun special sekali, seperti sekolah negeri, perguruan tinggi negeri, dan pegawai negeri.
Gue bingung pemahaman ataupun doktrin seperti ini datang darimana. Padahal menurut gue, hal-hal yang berbau negeri tidak selamanya istimewa, mungkin untuk ukuran dulu sekolah negeri dapat dikatakan murah dan berkualitas, tapi nyatanya sekarang? Ya, gue ga bermaksud memojokkan atau gimana sih, tapi yang pasti banyak kok sekolah-sekolah di luar sana yang selain negeri dapat mencetak siswa maupun mahasiswanya menjadi orang yang berkualitas dan dengan biaya yang tidak berbeda jauh dengan sekolah ataupun perguruan tinggi negeri.
Lalu apa bedanya pegawai negeri sipil dan pegawai swasta? Yap ga bisa dipungkiri memang menjadi pegawai negeri sipil itu terlihat mapan dan juga menjajikan dimata orang-orang. Kalo gue sih biasa aja, karena gue ga terlalu obsesi banget hehe. Tapi ya menurut gue toh yang penting harta yang didapat sama-sama halal (kalo halal). Heeeem udah dulu yeee udah mentok wkwk ^^